Bahan-bahan pembuatan bakso sapi spesial
- 1 kg daging sapi segar, giling dahulu sampai halus
- 6 siung bawang putih, haluskan
- ½ kg tepung kanji siap saji
- 1 sdt merica bubuk siap saji
- 2 sdm penyedap rasa
- Garam dapur halus secukupnya
Bahan-bahan membuat kuah bakso sapi spesial
- Tulang benulang sapi yang masih segar
- Daun bawang 3 batang, gunakan yang bagian putihnya saja, kemudian potong kecil-kecil
- Bawang merah 6 butir, goreng lalu haluskan
- Bawang putih 6 siung, goreng dahulu kemudian haluskan
- Bawang goreng siap saji
- Lada putih ½ sdt
- Gula pasir putih 2 sdm
- Garam dapur secukupnya Kaldu sapi instan 1 pcs
- Air putih secukupnya
Cara Membuat Bakso Sapi Spesial Paling Enak Dan Mantap
- Saipakan wadah untuk mencampur daging sapi yang telah dihaluskan
- Tambahkan kedalam wadah tersebut, bawang putih yang telah dihaluskan, tepung kanji, merica bubuk, penyedap rasa dan garam secukupnya, aduk dengan daging sapi yang telah dihaluskan tadi hingga rata
- Sambil menunggu adonan tadi merata, siapkan wadah yang telah diisi dengan air panas
- Kemudian ambilah adonan sedikit saja kemudian bentuk bulat-bulat sesuai selera anda, usahakan jangan terlalu besar agar bisa matang merata
- Lalu masukan bulatan baso kedalam wadah yang telah berisi air panas tadi, agar semakin mengeras
- Angkat dan tiriskan bakso setengah matang tadi kedalam wadah.
- Siapkan wadah untuk merebus semua bahan pembuatan kuah tadi, seperti tulang sapi dan semua bahan lainnya, tunggu sampai mendidih
- Masukan bakso yang setengah matang tadi kedalam rebusan tulang, hingga 10-15 menit, agar bakso matang merata
- Kemudian siapkan wadah yang telah diisi dengan bahan pelengkap bakso lainnya, dan tuangkan bakso beserta kuahnya
- Bakso sapi spesial siap untuk dihidangkan.
Bagaimana olahan jajanan paling enak yang satu ini, sangat mudah bukan untuk prosesnya, dan andapun dapat menyajikan makanan ini ketika ada acara arisan atau kumpul keluarga besar dirumah anda, dijamin pasti ketagihan bila merasakan bakso buatan anda sendiri, selamat mencobanya.
0 komentar:
Posting Komentar